Beranda Info Desa Realisasikan ADD TA 2024,Pemdes Babakan Jaya Bagikan Insentif RT/RW,Guru Paud,Guru Ngaji Dan...

Realisasikan ADD TA 2024,Pemdes Babakan Jaya Bagikan Insentif RT/RW,Guru Paud,Guru Ngaji Dan Guru Madrasah

438
0

Sukabumi, Media Sakti.id.-

Pemerintah Desa (Pemdes) Babakan Jaya, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, mendistribusikan insentif RT/RW,Guru Paud,Guru Ngaji dan Guru Madrasah dari Anggaran Dana Desa (ADD) tahun 2024.

Adapun Pembagian insentif tersebut berlangsung di Balai Desa setempat.Senin(30/12/2024)

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh E.Sabeno selaku Kepala Desa Babakan Jaya dan di hadiri oleh Babinsa, Babinkamtibmas,Aparatur Desa,Tokoh Masyarakat beserta Para Penerima Insentif.

Menurut keterangan E.Sabeno bahwa, Alhamdulillah pada hari ini kita dapat memberikan insentif kepada para RT/RW,Guru Paud,Guru Ngaji dan Guru madrasah, dimana itu semua sebagai bentuk pengabdian mereka kepada seluruh masyarakat yang ada di Desa Babakan Jaya.

Untuk itu,Kami sebagai aparatur desa mengucapkan terimakasih banyak atas pengabdian mereka semuanya, dan pihak kamipun hanya bisa memberikan insentif yang sudah di anggarkan dari ADD Tahun 2024 yang mana sedikit rezeki itu semoga bisa membantu dan dapat bermanfaat bagi para penerimanya.Ujar Kades

Lebih Lanjut Kades menerangkan bahwa, untuk pembagian Insentif RT/RW semuanya berjumlah 34 Orang dan untuk Guru Paud berjumlah 32 Orang,ditambah lagi Guru Ngaji berjumlah 43 Orang hingga Guru Madrasah berjumlah 15 Orang.

Semoga pembagian insentif ini dapat meningkatkan semangat dalam kinerja mereka dilapangan dalam memberikan pelayanan terbaik terutama bagi masyarakat yang ada di Desa Babakan Jaya ini.Terang E.Sabeno

Reporter : Deni Handersen

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini